Trade Show, Langkah Cerdas Bangun Jaringan Bisnis Kamu
Halo Sobat EastPro!Setiap pemilik bisnis pasti ingin bisnisnya selalu berkembang. Apalagi di tengah persaingan yang makin ketat sekarang ini. Pebisnis juga gak boleh berpuas diri terhadap hasil yang udah dicapai, namun harus selalu proaktif dengan segala terobosan untuk promosi bisnis atau memperluas jaringan. Nah, kalo kamu juga bagian dari pelaku bisnis, kamu gak bisa mengandalkan strategi promosi yang biasa aja nih, Sobat. Tapi, kamu perlu strategi dan langkah cerdas buat bangun jaringan bisnis kamu, agar bisnis kamu makin dikenal serta dilirik banyak pelaku industri. Trade show adalah jawabannya! Trade show merupakan salah satu strategi promosi ke sesama pebisnis atau pelaku industri sehingga menjadi sarana efektif untuk bangun jaringan bisnis kamu. Kayak apa sih sebenernya trade show itu? Terus, kenapa banyak perusahaan mau berinvestasi buat ikut pameran ini? Jangan-jangan, kamu juga belum tahu nih, Sobat! Kalo gitu, yuk, kita bahas selengkapnya!Apa Itu Trade Show?Seperti yang pernah dibahas di artikel sebelumnya, trade show itu beda dengan expo atau pameran biasa ya, Sobat. Trade show atau pameran dagang adalah sebuah event pameran yang fokus untuk pelaku industri tertentu atau biasa disebut juga B2B (business-to-business) exhibition. Event trade show biasanya diselenggarakan oleh asosiasi industri tertentu dan hanya beberapa kali aja dalam setahun.Berbeda dengan exhibition atau expo yang pengunjungnya dari berbagai kalangan, trade show lebih eksklusif. Peserta dan pengunjung trade show adalah pebisnis. Di event ini, mereka biasanya aktif menjaring rekan bisnis yang potensial, menjalin kemitraan. Lewat trade show, pemilik bisnis pastinya bisa leluasa membangun jaringan, mengenalkan brand lewat presentasi produk ke audiens atau sasaran yang tepat. Sebaliknya, yang lagi cari peluang bisnis baru juga bisa datang ke trade show.Bayangin kamu ada di tengah kumpulan orang-orang yang semuanya punya tujuan bisnis yang sejalan. Pastinya event trade show bisa jadi langkah cerdas dan peluang buat bangun jaringan atau networking, bahkan closing deal.Kenapa Perusahaan Harus Ikut Trade show?Sobat EastPro, event pameran dagang atau trade show adalah kesempatan bagi entrepreneur atau pebisnis buat ketemu langsung dengan mitra atau customer potensial. Selain untuk memperkenalkan produk, berikut ini beberapa alasan kenapa kamu harus ikut trade show. 1. Membangun Jaringan Bisnis yang Lebih KuatSelain ketemu sama pelaku bisnis lain dan calon mitra, di event trade show kamu juga bisa menjaring investor potensial. Jadi, gak cuma jadi langkah cerdas buat bangun jaringan, trade show juga ampuh banget buat memperluas koneksi. Kamu juga bisa sekalian mempelajari tren terbaru di industri yang sama.2. Momen Launching Produk atau Layanan BaruTrade show adalah panggung eksklusif buat perkenalan produk baru. Karena di industri yang sama, pengunjung trade show adalah orang-orang yang memahami produk kamu sehingga feedback yang kamu dapatkan pun lebih relevan. 3. Mendapatkan Audiens yang TepatAudiens di trade show biasanya memang orang-orang yang berkepentingan terhadap event ini. Mereka adalah para decision maker, distributor, atau bahkan pembeli besar. Ini artinya, mereka datang dengan tujuan yang jelas dan lebih besar kemungkinannya untuk tertarik pada produk atau layanan kamu. Mereka juga bisa menjadi mitra bisnis kamu di kemudian hari.4. Meningkatkan Brand Visibility dan ReputasiDengan desain booth yang kreatif dan strategi pemasaran yang pas, kamu bisa menarik perhatian banyak pengunjung. Brand dan produk andalan kamu pun bakal makin dikenal. Selain itu, trade show juga bisa jadi ajang buat memperlihatkan pencapaian bisnis kamu di depan kompetitor sehingga reputasi perusahaan sebagai pelaku bisnis yang profesional pun makin meningkat. 5. Melihat Kompetitor Secara LangsungEvent trade show bisa jadi sarana buat kamu untuk melihat langsung kompetitor. Kamu bisa datang ke booth mereka, lihat kelebihannya dan apa yang mereka miliki. Selain bisa mengukur posisi bisnis kamu di antara mereka, kamu juga bisa belajar dan dapet inspirasi. Dengan beberapa alasan di atas, trade show adalah event yang sangat layak buat kamu ikuti untuk bisa bangun jaringan bisnis yang lebih luas dan ngembangin bisnis yang semakin kuat.Event Trade Show 2025Tahun 2025 ada banyak agenda trade show yang bisa jadi peluang emas buat bisnis kamu. Beberapa di antaranya:Info Franchise & Business Concept Expo 2025Trade show ini bakal digelar pada 14-16 Februari 2025 di ICE BSD Tangerang dan diikuti oleh berbagai bidang bisnis seperti food, elektronik, teknologi informasi, pendidikan, keuangan, dsb. Banyak kesempatan untuk franchise dan pembukaan bisnis baru bakal dipamerkan di sini. Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025Nah, kalo yang ini pasti Sobat udah gak asing lagi ya. Selain pameran kendaraan, suku cadang dan aksesorinya, pameran otomotif internasional ini bakal jadi ajang untuk memamerkan berbagai inovasi di bidang industri otomotif. Trade show IIMS bakal berlangsung di JIEXPO Kemayoran pada 13-23 Februari 2025, dihadiri ratusan exhibitors dan diharapkan dapat membina kolaborasi bahkan meningkatkan pertumbuhan sektor otomotif. Indonesia International Green Technology and Eco Friendly Products Exhibition 2025 (INAGREENTech)Event trade show ini khusus memamerkan berbagai produk ramah lingkungan serta teknologi hijau. Industri yang bergerak di bidang energi terbarukan, pengolahan limbah, serta industri produk-produk eco-friendly bakal hadir di sini. Pameran akan berlangsung tanggal 23-25 April 2025 di JIEXPO Kemayoran. Buat perusahaan yang fokus pada energi terbarukan atau kalo kamu punya bisnis produk ramah lingkungan, bisa juga loh ikutan trade show ini.International Indonesia Seafood & Meat Expo 2025Kalo bisnis kamu bergerak di bidang makanan siap saji, makanan olahan atau frozen food dari kategori seafood & meat, event trade show ini jangan sampai dilewatkan. Di pameran ini bakal diperkenalkan teknologi cold chain system yang canggih yang pastinya bakal mendukung peningkatan industri produksi pangan. Catat tanggalnya, pameran akan digelar di JIEXPO Kemayoran pada 7-10 Mei 2025.Itu dia beberapa event trade show 2025. Pastinya masih ada banyak event lainnya yang bisa kamu ikuti sesuai dengan bidang bisnis kamu ya, Sobat. Jangan lewatkan kesempatan besar buat ngembangin bisnis kamu lewat event trade show. Tips Ikutan Event Trade Show Sobat EastPro, sebelum ikutan trade show, ada baiknya terapin beberapa tips berikut ini supaya perusahaan kamu bisa tampil standout. 1. Desain Booth yang MenarikBooth adalah wajah perusahaan kamu selama pameran. Pastikan desain dan konstruksi booth kamu eye-catching, nyaman dikunjungi, lengkap dengan elemen interaktif dan tetap mencerminkan identitas brand.2. Tentukan Strategi dan Tujuan Mau fokus networking, launching produk, atau memperkuat branding? Tentukan dulu tujuanmu sebelum berpartisipasi.3. Tim yang Solid dan RamahPastikan tim di booth adalah tim yang solid, ramah dan cakap agar siap memberikan kesan terbaik ke pengunjung.4. Lokasi Booth StrategisUsahakan untuk bisa dapet lokasi booth yang strategis, dekat dengan perusahaan besar atau di tengah exhibition hall.5. Promosi yang MaksimalJangan lupa lakukan promosi sebelum event trade show, misalnya lewat media sosial, untuk menginformasikan keikutsertaan kamu di trade show.Maksimalkan Trade show Kamu Bareng EastPro!Sobat EastPro, ikut trade show gak sekadar ikut pameran biasa, tapi sebagai strategi dan langkah cerdas buat bangun jaringan bisnis, meningkatkan brand visibility, dan mendapatkan audiens yang tepat. Jadi gimana, udah siap ikutan event trade show mendatang? Untuk desain dan konstruksi booth buat event trade show kamu, pastinya bisa kolaborasi bareng EastPro. EastPro udah berpengalaman dan dipercaya banyak perusahaan besar untuk event trade show atau pameran B2B. EastPro adalah kontraktor booth pameran terbaik yang bakal bantuin kamu bikin booth termasuk instalasinya di venue trade show. Konstruksi booth EastPro untuk PT PLN (Persero) pada event B2B Exhibition “Electricity Connect 2024”EastPro siap bantu kamu membangun booth pameran yang menarik perhatian dan bikin sukses di event pameran. Yuk, maksimalkan trade show kamu bareng EastPro! Tunjukkan bisnis kamu menonjol di industri lewat trade show! Referensi event trade show 2025: https://10times.com/jakarta-id/tradeshows
admineastpro
9 Januari 2025