Kembali ke Artikel

Easpro Logo

admineastpro

18 Desember 2024

Pameran di Luar? Ini Tips Booth Outdoor Tetap Aman & Menarik

Pameran di Luar? Ini Tips Booth Outdoor Tetap Aman & Menarik

Bagian artikel ini

Halo Sobat EastPro!

Adakalanya event pameran gak diselenggarakan di venue indoor, melainkan di luar ruangan, seperti pameran olahraga atau pameran yang mengiringi event kompetisi dan kejuaraan. Bisa juga event pameran skala besar yang memang ada arena indoor dan outdoor bersamaan. 

Pameran outdoor memang memberikan atmosfer yang lebih santai dan fresh. Uniknya berinteraksi langsung dengan pengunjung di bawah langit terbuka. Namun, banyak hal yang perlu diperhatikan dalam membangun booth outdoor terkait faktor lingkungan dan cuaca. 

Beberapa persiapan ekstra mesti dilakukan agar booth outdoor tetap aman, nyaman dan menarik di tengah cuaca yang tak terduga. Aspek teknis maupun estetikanya tentu gak boleh diabaikan. Misalnya pakai struktur yang kokoh, material tahan cuaca, desain area booth yang nyaman, dekorasi yang cocok, dll. 

Nah, buat kamu yang mau ikutan pameran outdoor, jangan khawatir, MinPro punya tips-tips nih, gimana caranya biar booth outdoor kamu tetap kece, fungsional, aman dan menarik secara visual. Yuk, simak ya!

Antisipasi Cuaca

Cuaca adalah tantangan terbesar saat kamu ikut pameran outdoor. Panas yang terik atau hujan yang tiba-tiba adalah kondisi yang mesti dipersiapkan dengan baik. Nah, ada baiknya cek dulu ramalan cuaca selama periode event pameran berlangsung. Dengan begitu, kamu bisa antisipasi segala kemungkinan.

Pakai pelindung booth atau atap yang tahan segala cuaca, namun pertimbangkan juga bahan tahan panas untuk menghindari gerah. Kamu juga bisa menambahkan AC portable atau blower agar pengunjung tetap nyaman.

So, apa pun cuacanya, the show must go on!

Desain dan Konstruksi Booth Outdoor

Membangun booth outdoor pastinya harus dengan perencanaan yang matang. Konstruksi booth outdoor harus cukup kuat untuk berbagai kondisi cuaca. Di sisi lain, booth yang nyaman dan keren juga tetap nomor satu ya, Sobat. Nah, berikut ini bocoran desain dan konstruksi booth agar booth outdoor kamu tetap kece, kokoh, aman dan menarik perhatian.

  • Desain Menarik dan Kokoh

Desain booth outdoor yang catchy memang penting, tapi jangan lupakan sisi kekuatannya. Pilih rangka booth yang kokoh untuk memastikan booth tetap stabil, terutama jika ada angin kencang.

Kamu bisa memanfaatkan ruang terbuka untuk bikin desain yang lebih dinamis. Alokasikan sebagian untuk aktivitas interaktif. Tempatkan billboard besar atau signage (papan nama) yang bisa menarik perhatian. Perhatikan juga tempat duduk yang nyaman buat pengunjung dan tata letak booth yang ok.

  • Pakai Material yang Tahan Cuaca

Gunakan material booth yang cocok untuk segala cuaca, gak hanya tahan air, tapi juga tahan panas. Misalnya, kanopi atau tenda yang waterproof untuk melindungi booth dari hujan. Terpal berkualitas atau kain kanvas yang kuat bisa jadi pilihan tepat agar booth kamu tetap aman dari teriknya matahari atau hujan deras. Gunakan juga bahan yang tahan panas supaya booth gak terasa terlalu gerah di siang hari. Hindari material yang rentan terhadap keretakan, pecah, atau roboh akibat kondisi cuaca.

  • Sesuaikan Posisi dan Pencahayaan

Pertimbangkan arah sinar matahari untuk menghindari silau dan panas berlebih. Kalo kamu dapat lokasi stand yang berpotensi mendapat sinar matahari lebih banyak, sesuaikan desain booth dengan pencahayaan yang pas. Untuk siang hari, kamu bisa memanfaatkan cahaya alami sebagai penerangan booth. Pastikan semua elemen dalam booth outdoor dapet pencahayaan yang memadai. Sedangkan untuk malam hari, pastikan kamu pakai penerangan yang cukup dengan pilihan lampu yang juga tahan cuaca.

  • Konstruksi Modular

Pertimbangkan untuk pakai konstruksi booth modular yang mudah dibongkar pasang, sehingga gak repot pengangkutan, loading, dan setup boothBooth outdoor dengan konstruksi modular lebih fleksibel, struktur booth bisa disesuaikan dengan kebutuhan. 

Layout dan Akses Pengunjung

Pameran outdoor biasanya menawarkan ruang fleksibel. Ini bisa jadi keunggulan untuk kamu lebih bebas mengatur layout booth. Meskipun begitu, perhatikan agar layout booth outdoor kamu menjamin kenyamanan dan kemudahan akses pengunjung. Ciptakan ruang gerak maksimal, tapi tetap nyaman.

  • Atur Alur Pengunjung

Buat layout booth outdoor kamu dengan rancangan yang memudahkan akses keluar masuk pengunjung. Buat jalur akses yang nyaman agar mereka bisa betah melihat-lihat produk atau layanan yang kamu tawarkan.

  • Display yang Aman

Pastikan semua barang display kamu aman. Misalnya gunakan kotak display tertutup untuk barang-barang yang sensitif terhadap air atau panas.

  • Tempatkan Booth di Lokasi Strategis

Jika memungkinkan, pilih lokasi booth yang berada di jalur utama atau di tempat yang mudah terlihat. Dengan begitu, booth kamu lebih berpotensi dikunjungi banyak orang.

Pastikan Listrik dan Perkabelan Aman

Aspek teknis seperti listrik dan perkabelan juga gak kalah penting nih. Sobat. Untuk hal satu ini, booth outdoor biasanya memerlukan persiapan ekstra loh!

Cek apakah penyelenggara menyediakan sumber listrik yang memadai. Jika kamu memerlukan lebih, mungkin bisa pertimbangkan pakai tambahan genset. 

Untuk perkabelan, pastikan instalasi yang aman, gunakan kabel dan stop kontak yang tahan air untuk mencegah korsleting saat hujan. Pastikan juga semua pemasangan alat elektronik terlindungi dengan baik. 

Bangun Booth Outdoor Keren Bareng EastPro

Sobat EastPro, booth outdoor tuh emang seru, ya! Ruang geraknya luas dengan suasana terbuka, serta menyatu dengan alam. Di sisi lain, booth outdoor juga penuh tantangan. Persiapan yang matang diperlukan agar booth outdoor kamu bisa punya daya tarik dan gak terganggu dengan cuaca. Ikuti tips-tips dari MinPro di atas, ya!

Tapi, kalo kamu gak mau ribet bikin booth outdoor untuk event pameran selanjutnya, bisa banget kolaborasi, bangun booth outdoor keren kamu bareng EastPro! Sebagai event organizer Jakarta terbaik dan MICE event organizer expert, EastPro juga menyediakan layanan konstruksi booth pameran termasuk booth outdoor untuk event luar ruang. 

Dengan pengalaman sebagai kontraktor booth pameran untuk berbagai perusahaan dan event, termasuk event outdoor, EastPro tahu persis apa yang dibutuhkan untuk bikin booth outdoor kamu stand out di tengah cuaca apa pun. Mulai dari desain yang kreatif hingga konstruksi yang inovatif, EastPro siap bikin booth outdoor kamu keren, tetap aman dan menarik perhatian di tengah keramaian event.

Yuk, wujudkan booth outdoor bareng EastProBooth yang aman, tahan cuaca, dan tetap kece bukan lagi impian, tapi kenyataan.